PT Triumph Motorcycles Indonesia (TMI) melahirkan tiga jagoan baru yang pertama kalinya dihadirkan di ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2015 di ICE, BSD City, Tangerang. Semua varian terbarunya ini lahir dari trah adventure, yakni Tiger XR, Tiger XCA, dan Tiger XCX. Ketiganya menemani Tiger Explorer sebagai varian adventure paling top di jajarannya.
Dari sektor dapur pacu, semuanya menggandeng mesin 800 cc DOHC 3-silinder 12 katup berpendingin carian. Dengan begitu, motor ini dapat menghembuskan tenaga maksimal 96 tk @9.250 rpm dan torsi puncak 79 Nm yang didapat pada putaran mesin 7.850 rpm.
Yang menariknya lagi, motor ini didedikasikan untuk tiga tipe petualang yang berbeda-beda. Seperti New Tiger XR hadir untuk menemani Anda berkendara sehari-hari di jalan raya (on-road). Tampangnya adventure, namun mengakomodasi kebutuhan pengendara di jalanan aspal.
Misalkan, posisi jok yang lebih rendah “810-830 mm” dan masih bisa direndahkan lagi sampai 790 mm kalau dipasang aksesori khusus. Penggunaan pelek racing 19 inci, lampu hazard, suspensi depan Showa 43 mm, dan suspensi belakang meek yang sama tipe monosok yang bisa disetel.
Sedangkan untuk tipe XCX dan XCA varian yang diperuntunkan untuk gemar bertualang, namun dibedakan dengan kelengkapan aksesori. XCA adalah tipe tertinggi, sudah termasuk berbabai aksesori seperti mounting GPS, lampu kabut, foot rest khusus, monitoring tekanan ban, dan lainnya.
Untuk harga yang dipatok Triumph Tiger XR memiliki harga jual Rp 432,5 juta, XCX dibanderol Rp 450 juta, dan XCA dihargai Rp 475 juta. Semua harga berstatus on the road Jakarta.