Kesan Glamour Modifikasi Vario Model Robot

 
Kesan Glamour Modifikasi Vario Model Robot
Kesan Glamour Modifikasi Vario Model Robot

KABARMOTOR.COM – Desain modifikasi Vario yang konvensional diubah-ubah bentuk sehingga tampilannya terlihat sangat drastic. Modifikasi cerdas membuat motor Vario standard bisa bertransformasi menjadi motor yang keren dan maskulin. Sebenarnya, desain original Vario sudah cukup sporty, namun tentu saja ada beberapa orang yang masih kurang puas. Mereka memodifikasi motor Vario-nya sehingga terlihat lebih modern melalui berbagai komponen yang di kustomisasi, mulai dari bagian depan body hingga ekornya.

Modifikasi Vario memang menjadi sangat popular belakangan ini. Tidak dapat dipungkiri bahwa Honda Vario telah menjadi rajanya motor matic di Indonesia. Honda Vario dikenal akan ketangguhannya untuk perjalanan keliling kota. Berbagai fitur serta performa motor matic ini menjadi daya dorong bagi penjualannya di Indonesia yang menakjubkan. Tentunya hal ini membuat para pecinta otomotif semakin terpicu kreativitasnya. Mereka tak mau berpangku tangan dan segera mengeluarkan ide-ide segar mereka untuk memodifikasi motor Varionya.  Tampilan-tampilan super keren dari motor Vario bisa kita lihat berseliweran dimana-mana, sangat fantastis!

 

Berbagai ide modifikasi Vario bisa kita terapkan pada motor kesayangan kita. Misalnya ide untuk memodifikasi Honda Vario hingga tampilannya bertransformasi menjadi seperti Ultra Magnus, si robot transformer berwarna biru. Tampilan rapi berkesan modern dapat terlihat begitu kita mengganti bodi bagian belakang dengan bodi Honda Blade oranye. Perpaduan warna biru dan oranye ditambah emblem Repsol di sekujur bodi pasti akan menambah keunikannya. Kita juga bisa menambahkan beberapa komponen tambahan agar tampilannya terlihat lebih gaul. Komponen tambahan misalnya pada stang, foot step, velg dan knalpot berwarna emas dan silver.

Perpaduan emas dan silver yang glamour pada modifikasi Vario tersebut menambahkan kesan elegan pada Vario. Namun, apabila Anda menginginkan modifikasi yang lebih maskulin dan macho, Anda bisa menambahkan stripping pada bagian samping yang didesain seperti kobaran api yang ganas. Warna pun dapat diganti dengan perpaduan hitam dan merah yang halus. Ukuran ban dan knalpot pun dapat dibuat lebih besar agar terlihat lebih macho dan gagah. Tambahkan speedometer yang telah dikostumisasi. Speedometer merupakan perangkat yang vital untuk melihat status motor secara real time. Kustomisasi speedometer akan membuat tampilan motor matic ini unik dan beda dari biasanya.

Modifikasi Vario lainnya bisa dilakukan dengan mengubah ukuran motor matic Anda agar lebih panjang dari dimensi awalnya. Modifikasi knalpotnya agar terlihat unik dengan memilih bentuk melengkung ke bawah. Apabila ban diganti dengan ang berukuran besar, tentu hampir tak akanada yang mengenali jika motor Anda sebenarnya adalah Vario. Bisa juga ditambahkan double knalpot supaya tampilan berbeda bisa tercapai. Knalpot double dan bodi yang di kustom secara spesifik membuat Vario modifikasi Anda memiliki desain yang sangat modern.

 

JANGAN LEWATKAN