KABARMOTOR.COM – Persaingan terus terjadi dengan kemunculan sport full fairing dari beberapa pabrikan membuat pabrikan lain juga menunjukkan kualitas produk yang dimiliki. Sang motor sport full fairing 150cc generasi terbaru dari Honda telah dilahirkan di Indonesia. Inilah New CBR 150 atau bisa kita sebut CBR lokal yang akan bersaing dengan R15 terbaru dari pabrikan Yamaha.
Dengan sama-sama mengusung body yang full fairing sehingga tampil lebih sport dan mengadopsi mesin yang hampir sama dengan CBR impor dan CBSF, dan desain yang mencontoh milik kakaknya sang CBR 250, disertai dengan harga yang murah nan terjangkau, bisa jadi new product dari AHM ini akan menjadi pembunuh mematikan dari produk tetangga sebelah, yaitu sang YZF R15.
Dengan sedikit mengamati tampilan dari motor ini, dari segi desain, keduanya memang sama-sama dibekali tampilan sangar nan keren dengan jubah fairing. Banyak yang menganggap kalau ini sangat cocok untuk memikat lawan jenis. Meski sama-sama full fairing, namun karakter keduanya sangatlah berbeda. R15 berdesain menyudut dan sangat sporty dengan lekukan-lekukan tajam khas keluarga dari R Series.
Dan jika kita mengamati pesaingnya yaitu New CBR 150 mempunya desain kekar nan kokoh dengan imbuhan guratan sporty layaknya kakanya sang fireblade. Dilihat dari sudut desain, R15 kayaknya lebih diunggulkan. Tail lamp alias lampu belakang sudah LED dan bentuknya sangat seksi. Belum lagi swing arm banana alumuniumnya. Sedangkan di New CBR 150, fitur-fitur tersebut tidak ada.
Namun dari segi teknologi mesin, CBR layak berbangga diri. New CBR 150 sudah menganut engine 150cc overbore DOHC. Beda dengan R15 yang masih menganut system noken SOHC dan tipikal mesinnya overstroke. Namun dari segi power, dikalim CBR lokal ini tak segarang CBR versi impor. Tapi lumayan, power mesin DOHC sangat berpotensi untuk dapat lebih dimaksimalkan lagi jika dibandingkan dengan mesin SOHC. Tapi semua juga tergantung tuner dan ridernya.
Setelah melihat semua perbedaan anatara masing-masing kelebihan dan kekurangan dari keduanya, semua tetap kembali ke konsumen. Dengan harga resmi yang nggak sampai 30 juta, konsumen sekarang dapat menebus motor sport dengan tongkrongan yang keren abis dan peforma yang cukup memuaskan. Tinggal piih mana yang sesuai selera.